DONOTIRTO GELAR GLADI LAPANG PENANGANAN BENCANA GEMPA BUMI DAN TSUNAMI TAHUN 2018
Administrator 23 Maret 2018 13:31:15 WIB
Program Destana (Desa Tangguh Bencana) Desa Donotirto Tahun 2018 menggelar Gladi Lapang Penanganan Darurat Bencana Gempa Bumi dan Tsunami di Lapangan Mojo, Donotirto, Kretek, Bantul, Kamis (22/03/2018).
Kegiatan tersebut merupakan kegiatan puncak dari rangkaian Pelatihan Desa Tangguh Bencana (DESTANA) Tahun 2018. Dalam kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris BPBD D.I.Yogyakarta Heru Suroso, Kasi Kesiapsiagaan Budi Supardi, PMI D.I.Yogyakarta Haris Yulianto,BPBD Kab.Bantul Nanag Mujiyanto, dan Muspika Kecamatan Kretek.
Dalam kegiatan ini dilaksanakan kegiatan Gladi lapang Bencana Gempa Bumi dan Tsunami dari terjadinya Gempa Bumi sampai penanganan dan evakuasi dampak Gampa Bumi dan Tsunami. Dalam kegiatan ini Sekretaris BPBD DIY mengukuhkan Desa Donotirto sebagai Desa Tangguh Bencana Tahun 2018 sekaligus pengukuhan Forum Pengurangan Resiko Bencana (FPRB) Desa Donotirto Periode 2018-2023.
Dalam sambutannya BPBD Kab Bantul Nanang Mujiyanto, menegaskan bahwa Desa Donotirto merupakan Desa yang ke 24 sebagai Desa Tangguh Bencana Tahun 2018 ini. Sehingga mari kegiatan ini tidak hanya sampai pada kegiatan Gladi Penanganan Bencana, akan tetapi sebagai awal kegiatan untuk mitigasi bencana dengan didukung oleh anggaran dari desa.
Komentar atas DONOTIRTO GELAR GLADI LAPANG PENANGANAN BENCANA GEMPA BUMI DAN TSUNAMI TAHUN 2018
Formulir Penulisan Komentar
Kalender
Pengumuman
Tautan
Pamong Kalurahan Donotirto
Koes Plus
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- PEMBAYARAN PAJAK PBB DI PADUKUHAN TEGALSARI
- PEMBERSIHAN DAPURAN EMPRING DI SUNGAI WINONGO
- SYAWALAN KELUARGA BESAR DONOTIRTO
- PEMBAYARAN PAJAK PBB DI PADUKUHAN COLO
- SAFARI RAMADHAN DI MASJID AL-WUSTO PADUKUHAN GREGES KALURAHAN DONOTIRTO KAPANEWON KRETEK KABUPATEN B
- SAFARI RAMADHAN DI MASJID AL-FATTAH PADUKUHAN GADING LUMBUNG KALURAHAN DONOTIRTO KAPANEWON KRETEK KA
- PENYALURAN BLT DD KALURAHAN DONOTIRTO BULAN MARET
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License
