PELATIHAN KELOMPOK TANI KRING BANYUDONO
OCQ FRELLIYA AWAL A 29 September 2023 20:42:12 WIB
Donotirto_Pelatihan Kelompok Tani hari kedua dilaksanakan pada Rabu (27/09) yang digelar di Aula Kalurahan Donotirto dimana yang bertindak sebagai moderator dalam pelaksanaan tersebut Ulu -Ulu Kalurahan Donotirto. Pelatihan dan Pembinaan Kelompok Tani di hari kedua masih dengan pembahasan sama namun dengan beberapa pokok permasalahan yang berbeda yang diutarakan oleh anggota kelompok tani yang berada di wilayah kring banyudono. Dimana pada hari pertama, mayoritas anggota kelompok tani kring gadingharjo merupakan petani yang berkecimpung pada sektor pertanian cabai dan bawang merah sedangkan anggota kelompok tani kring banyudono yang mayoritas merupakan petani palawija tentunya memiliki permasalahan dalam produksi hasil pertanian sehingga kualitas hasil pertanian bagus dan melimpah. Utamanya untuk dapat memberikan pembinaan secara tepat, Narasumber berinisiatif melakukan pembinaan dengan sesi diskusi sehingga kelompok tani mendaptakan ilmu yang tepat sasaran.
Pembinaan Kelompok Tani kring banyudono pada dasarnya memiliki permasalahan hama wereng serta hama lain seperti tikus dan belalang. Dimana narasumber juga menjelaskan terkait antisipasi hama wereng batang cokelat merupakan hama yang dapat cepat menular dan juga bahwa hama ini dapat menyebabkan kerugian besar dalam produksi tanaman padi, pengendalian wereng batang coklat merupakan masalah yang sangat penting bagi kelompok tani ini. Narasumber memberikan penjelasan mendalam mengenai wereng batang coklat, cara pengenalannya, dan teknik pengelolaan yang efisien selama pertemuan.
Dalam presentasinya, Narasumber menjelaskan bahwa wereng batang coklat adalah serangga kecil berwarna coklat yang sering merusak tanaman padi. Hama ini dapat menghambat pertumbuhan tanaman padi, merusak batang dan daunnya, serta secara signifikan mengurangi produksi pertanian. Oleh karena itu, penting untuk melakukan langkah-langkah pengendalian hama secara teratur dan pada waktu yang tepat.
Komentar atas PELATIHAN KELOMPOK TANI KRING BANYUDONO
Formulir Penulisan Komentar
Kalender
Pengumuman
Tautan
Pamong Kalurahan Donotirto
Koes Plus
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- PEMBAYARAN PAJAK PBB DI PADUKUHAN TEGALSARI
- PEMBERSIHAN DAPURAN EMPRING DI SUNGAI WINONGO
- SYAWALAN KELUARGA BESAR DONOTIRTO
- PEMBAYARAN PAJAK PBB DI PADUKUHAN COLO
- SAFARI RAMADHAN DI MASJID AL-WUSTO PADUKUHAN GREGES KALURAHAN DONOTIRTO KAPANEWON KRETEK KABUPATEN B
- SAFARI RAMADHAN DI MASJID AL-FATTAH PADUKUHAN GADING LUMBUNG KALURAHAN DONOTIRTO KAPANEWON KRETEK KA
- PENYALURAN BLT DD KALURAHAN DONOTIRTO BULAN MARET
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License
