PELATIHAN PENGELOLAAN SAMPAH RUMAH TANGGA DENGAN METODE BANK SAMPAH
Administrator 03 November 2022 08:46:39 WIB
Donotirto_Guna mendukung gerakan Bantul Bersama Tahun 2025, Pemerintah Kalurahan Donotirto melaksanakan Pelatihan Pengelolaan Sampah yang dibagi menjadi dua Tahap. Pada tahap pertama pelatihan pengelolaan sampah dilaksanakan pada Kamis (29/10) pekan lalu dengan narasumber dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bantul dan BPP Kapanewon Kretek. Dalam tahap pertama ini, penyuluhan pengelolaan sampah difokuskan dengan tata cara pembuatan kompos, daur ulang sampah dengan menggunakan magot dan pemanfaatan lingkungan sekitar yang berupa Budidaya tanaman pangan berupa sayur mayur, buah buahan, herba, dan warung hidup serta pemanfaatan pekarangan sebagai lahan budidaya perikanan dan ternak sehingga daya konsumtif masyarakat dapat ditekan dan sampah rumah tangga industrial dapat dikendalikan.
Sedangkan pelaksanaan Pelatihan Pengelolaan Sampah Rumah Tangga tahap kedua dilaksanakan pada Selasa (01/11) minggu ini dengan menghadirkan Narasumber Bapak Bayu Imamtoko yang merupakan Praktisi Lingkungan Hidup di CV. Resikplus yang berkecimpung di dunia persampahan. Pokok bahasan pada pelaksanaan pelatihan pengelolaan sampah tahap kedua ini, Narasumber menyampaikan tata cara pemilahan sampah secara mandiri dengan metode Bank Sampah dengan cara dikelompokkan menjadi tiga kategori jenis sampah. Yakni, sampah Organik, Anorganik, dan Residu. Diharapkan dengan metode pengelolaan sampah mandiri, tingkat pencemaran lingkungan dapat ditekan dan diharapkan dapat berkontribusi dalam perbaikan ekosistem dan lingkungan hidup.
Komentar atas PELATIHAN PENGELOLAAN SAMPAH RUMAH TANGGA DENGAN METODE BANK SAMPAH
Formulir Penulisan Komentar
Kalender
Pengumuman
Tautan
Pamong Kalurahan Donotirto
Koes Plus
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- PELAKSANAAN POSBINDU KALURAHAN DONOTIRTO
- PEMBAYARAN PAJAK PBB DI PADUKUHAN TEGALSARI
- PEMBERSIHAN DAPURAN EMPRING DI SUNGAI WINONGO
- SYAWALAN KELUARGA BESAR DONOTIRTO
- PEMBAYARAN PAJAK PBB DI PADUKUHAN COLO
- SAFARI RAMADHAN DI MASJID AL-WUSTO PADUKUHAN GREGES KALURAHAN DONOTIRTO KAPANEWON KRETEK KABUPATEN B
- SAFARI RAMADHAN DI MASJID AL-FATTAH PADUKUHAN GADING LUMBUNG KALURAHAN DONOTIRTO KAPANEWON KRETEK KA
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License
