PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH DAN JANJI DUKUH SRUWUH DAN KAUR PANGRIPTA

Administrator 14 Desember 2021 10:42:16 WIB

Donotirto_Lurah Donotirto melaksanakan pengambilan sumpah dan janji serta pelantikan dua Pamong Kalurahan Donotirto dengan formasi jabatan Dukuh Sruwuh dan Kepala Urusan Pangripta pada Rabu (1/12) lalu. Prosesi pelantikan di hadiri oleh Panewu Anom Kapanewon Kretek selaku pembina fungsional yang berada di tingkatan kapanewon serta Kepala Bagian Administrasi Sekretariat Daerah Kabupaten Bantul. Dalam rangkaian acara tersebut, Panewu Anom Kapanewon Kretek menyampaikan bahwasanya Pangangkatan Sumpah dan Janji bukan hanya sekedar rangkaian kegiatan formalitas semata namun juga sebagai bagian dari janji Pamong terhadap Tuhannya dan Negara Kesatuan Republik Indonesia 

Lebih Lanjut, Panewu Anom Kapanewon Kretek juga menyampaikan bahwa untuk melaksanakan tugas harus sungguh -sungguh dan memiliki dedikasi tinggo. “Maka dalam melaksanakan tugas nanti harus mengedepankan etika moral, kejujuran, keikhlasan, dan memiliki tanggung jawab, serta terus meningkatkan kemampuan dan kualitas diri. Pamong Kalurahan harus mengerti akan tugas dan tanggung jawabnya sebagai unsur Aparatur Negara dan pelayan masyarakat yang harus siap melayani 24 jam tanpa henti demi kesejahteraaan dan kemakmuran masyarakat serta fungsinya sebagai abdi negara”, jelasnya.

Kewajiban Pamong bukan hanya secara administratif belaka namun juga harus bisa mengayomi warganya sehingga konflik dan permasalahan yang timbul tidak serta merta menimbulkan konflik baru namun dapat diselesaikan dengan baik, aman, dan nyaman. 

Komentar atas PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH DAN JANJI DUKUH SRUWUH DAN KAUR PANGRIPTA

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Kalender

Tanggal :

Pengumuman

Pelayanan Libur pada Hari Rabu, 28 Juni 2023 s.d Jum'at, 30 Juni 2023 dikarenakan Cuti Hari Raya Idul Adha

Pamong Kalurahan Donotirto

Jurahimi Lurah Donotiro, Munir Sulastama Carik Donotirto, R. Andri Kusworo Ulu Ulu, Grandy Setyawan Jagabaya, Fauzan Nurul Huda Kamituwa, Sunardi, S.H Kaur Pangripta, Nita Nurwijyati Kaur Danarta, Ocq Frelliya Kaur Tata Laksana, Jayusman Dukuh Kalipakel, Sriyanto Dukuh Gadingdaton, Kiswanto Dukuh Palangjiwan, Edy Purnama Dukuh Gadinglumbung, Yurianta Dukuh Gadingharjo, Harsana Dukuh Mersan, Arif Miftahuddin Dukuh Colo, Anas Martanta Dukuh Busuran, Sukisna Dukuh Sruwuh, Nurdin Tri N Dukuh Tegalsari, Agus Hasta Dukuh Metuk, Sungatijan Dukuh Greges, Tri Sudaswadi Dukuh Mriyan

Koes Plus

Media Sosial

FacebookYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License